Jumat, 24 Agustus 2007

MPeK-MPeK (indonesian food)


Kemaren itu rasa jenuh gue udah sampe ke ubun - ubun ya udah deh nguplek didapur nyoba bikin cheese cake ... tapi prosesnya lama masih ada banyak waktu daripada bengong ya udah gue bikin mpek - mpek ... makannya sambil nonton film hunter jaman dulu masih belum ada RCTI hanya ada TVRI

bahan :
- 1kg ikan makarel (diambil daging dalamnya lalu haluskan)
- sagu
- bawang putih sesuai selera ( gue suka banyak )
- garam secukupnya
- sedikit air
- soun (sedu dengan air panas ) / mie kuning ( gue pake soun)
- ketimun

cara membuat :
- campurkan daging ikan dengan tepung sagu sedikit demi sedikit beri sedikit air uleni hingga bisa dibentuk dan tidak lengket ditangan
- masukkan bawang putih dan garam aduk hingga rata
- panaskan air hingga mendidih
- lalu masukkan mpek mpek yang sudah di bentuk memanjang hingga mengapung lalu angakat dan tiriskan
- panaskan minyak
- goreng hingga garing (sesuai selera)

bahan kuah :
- 5 buah cabe merah
- 7 buah cabe rawit
- 3 buah bawang putih
- gula merah (sesuai selera)
- gula pasir (sesuai selera)
- cuka / vinegar ( dicampur setelah kuah diangkat )
- ebi disangrai lalu dihaluskan
- air secukupnya

cara membuat :
- masak air
- lalu masukkan cabe dan bawang putih yan sudah ditmbuk kasar
- beri garam
- beri ebi
- beri gula jawa dan gula pasir
- angkat beri cuka sesuai selera

cara menghidangkan :
- taruh soun dimangkok , potong mpek - mpek dan beri timun lalu tuang kuah siap disantap

Tidak ada komentar: