Rabu, 05 Maret 2008

Tagliatelles au poulet et à l'estragon (france)


Udah lama enggak makan pasta , ngeliat ibu mertua pesen tagliatelle waktu makan d resto jadi kepengen bikin ... ngecek buku resep ternyata ada nih dan enak lagi .
bahan:
- 3 dada ayam tanpa tulang dan kulit kira - kira 450 gr potong dengan ukurn sedang
- 3 butir bawang putih iris halus (gue suka nya banyak kalau tidak begitu suka bawang putih isa dikurangi )
- kulit jeruk citron kira - kira 5 atau 6 pcs
- air perasan jeruk lemon sesuai selera
- 2 sdm olive oil
- 250 ml creame fraiche atau creme liquid
- estragon secukupnya (gue pake yang bubuk )
- tagliatelles untuk 4 porsi
- gram dan lada
cara membuat sauce :
- marinated ayam yang sudah dipotong - potong dengan bawang putih dan kulit jeruk lalu tutup dengan plastik wrap dan diamkan di dalam kulkas selama 15 menit
- lalu masak ayam dengan olive beserta bawang putih dan kulit jeruk hingga matang
- masukkan creme fraiche dan estragon aduk rata
- lalu beri garam dan lada serta air perasan jeruk lemon lalu angkat .
cara memasak tagliatelles :
- didihkan air panas yng sudah diberi olive oil , garam dan chicken stock
- setelah air mendidih masukkan tagliatelles
- rebus hingga matang
cara menghidangkan :
- tagliatelles bisa dicampur langsung dengan sauce
- atau taruh tagliatelles diatas piring lalu beri sauce
- dan taburi parmesan cheese
- hidangkan selai hangat
nara sumber : buku resep masakan serba pasta keluaran marabout

Tidak ada komentar: