Sabtu, 10 Mei 2008

Pannacotta (Italy)

Kalau ini yang bikin suami .. waktu masak kompornya kegedean apinya jadi gula pasirnya agak nyatu kayak caramel tapi malah jadi enak loh berbau caramel dan gulanya yang agak - agak lengket .

bahan :
- 40 cl créme liquide (creame cair yang kental)
- 60 gr gula pasir
- 1 batang vanilla kalau enggk ada bisa pake aroma vanilla
- 2 lembar gelatine (4 gr) yang direndam terlebih dahulu dengan air dingin biar lemes








cara membuat :
- panaskan créme liquide (krim cair) dengan api sedang bersama dengan 1 batang vanilla atau aroma vanilla dan gula pasir
- ketika creame mendidih angkat dari kompor
- lalu masukkan gelatine
- aduk hingga rata denggan kocokkan telur (kue)
- taruh ke dalam cetakan
- lalu dinginkan
- setelah dingin hidangkan dengan coulis de framboise atau coulis de fruits rouges (gue beli jadi )

resep untuk sauce coulis de fruits rouges atau framboise:
- 200 gr framboise atau campuran blue berry , red berry dan sebagainya
- 50 gr gula pasir
- 1 gr garam
- 6 g jus citron atau sesuai selera

cara membuat:
- masak framboise dan gula pasir serta garam ala au bain marie ( dengan cara memasak air lalu ketika air mendidih atau panas masukkan panci kecil atau baskom atau mangkuk ke dalamnya seperti menyeteam ) hingga gula benar - benar mencair
- lalu blender
- dan saring
- beri jus citron
- aduk rata
- simpan ke dalam lemari es

nara sumber : buku Patisserie Marabout

1 komentar:

AnR only...!! mengatakan...

hi.. amel
terimakasih sudah boleh ngeliat blog ini..
sejujurnya saya mau minta tolong jika tidak keberatan..

saya sdh coba cari gambar untuk tugas teman saya..

saya sedang mencari gambar untuk

1. BANANA FRITTERS WITH SWEET CHILI JAM

2. VANILLA PANNA COTTA WITH BITTERSWEET CHOCOLATE-RUM SAUCE

terimakasih sebelumnya,

regards,
anwar
un_warz_cul@yahoo.com