Jumat, 28 November 2008

Tiramisu (italy)

Mudah dan gampang yang enggak punya oven juga bisa bikin ...

bahan :
- 5 butir telur pisahkan
- 500 gr mascarpone
- 60 gr gula pasir (kalau gue lebihin dikit karena suka manis)
- 2 bungkus finger lady biscuite (sesuai dengan wadah yang kamu pakai )
- 250 ml air kopi kental (hangat) campur dengan gula atau rhum bila suka


cara membuat :
- kocok kuning telur dengan gula pasir hingga agak keputihan
- masukkan mascarpone kocok hingga rata sisihkan
- kocok putih telur hingga putih kaku seperti salju dengan kecepatan tinggi
- lalu campurkan putih telur yang sudah kaku dengan kuning telur dan mascarpone tadi aduk dengan spatula (sendok ) hingga rata
- ambil loyang atau gelas .. masukkan adonan tadi kedasar loyang sedikit saja hingga rata
- rendam lady fingger bisuit dengan kopi hangat sebentar saja dibulak balik satu per satu susun ke dalam loyang tadi
- lalu taruh kembali adonan tiramisu hingga rata diatas lady fingger biscuits
- susun kembali lady finger hingga rata begitu seterusnya hingga adonan habis .
- ketika bahan habis lalu taburkan coklat bubuk diatasnya dinginkan selama 2 jam 3 jam
- hidangkan

untuk ; 6 atau 8 orang
nara sumber : buku la patisserie keluaran marabout

2 komentar:

Mira G. Lestari mengatakan...

Meel.. Gapapa gitu gak dipanggang dulu? Ngeri salmonella euy. Telurnya harus pake yang kualitas bagus nih ya..

amel mengatakan...

tiramisu memang enggak dipanggan say .; cuman campur campur selese .; cocok buat yang enggak punya oven .; soal telur enggak ada yang special tetep telur seukuran yang dijual dipasar